Mentok,Bangka Barat,Pelitanusantara.com – Momentum Tahun Baru 1446 hijriah dimanfaatkan oleh Kementerian Agama Bangka Barat yang menggandeng Baznas Bangka Barat dalam merealisasikan kegiatan Lebaran Yatim bertemakan ‘Berbagi Cinta Berlimpah Berkah’.
Kegiatan merupakan Kick Off serta Launching Program Direktorat Pemberdayaan Zakat dan Wakaf Direktorat Jenderal Bimas Islam Kementerian Agama RI dan dilaksanakan di lantai dasar Masjid Agung Baiturridha Bangka Barat, Selasa, (16/07).
Dalam kegiatan ini, Kementerian Agama dan Baznas Bangka Barat membagikan 1000 paket sembako bagi yatim di enam kecamatan se-Kabupaten Bangka Barat yang secara simbolis diserahkan langsung oleh Ketua Kepala Kantor Kementerian Agama, Syarifudin, dan Ketua Baznas Bangka Barat Lili Suhendra Nato.
Syarifudin menjelaskan, kegiatan ini merupakan wujud nyata kepedulian Kementerian Agama dalam mengurangi dampak kemiskinan di Bangka Barat akibat melemahnya ekonomi masyarakat.
Selain itu, hal ini dapat menjadi pemantik bagi masyarakat di Bangka Barat untuk terus meningkatkan zakat, infak, dan sedekah.
Sementara itu, Ketua Baznas, Lili Suhendra Nato berharap nantinya Lebaran Yatim bisa menjadi agenda tahunan pemerintah daerah dan juga nasional, sehingga mampu menumbuhkan pengelolaan zakat, infak dan sedekah, yang mampu memberikan manfaat untuk masyarakat serta memberdayakan ekonomi umat di seluruh Indonesia.
Kegiatan diakhiri dengan penyerahan paket sembako secara simbolis sebanyak 200 paket kepada masyarakat di Kecamatan Mentok Bangka Barat.
Turut hadir pada Lebaran Yatim ini, Agus Sunawan, mewakili Pemerintah Kabupaten Bangka Barat, Pimpinan Daerah Muhammadiyah, serta Pengurus Cabang Nahdlatul Ulama Bangka Barat.(***)